Minggu, 31 Desember 2017

Tugas Penulisan Individu : HARDDISK


SEJARAH PERKEMBANGAN HARDDISK & KOMPONEN-KOMPONENNYA

PENGERTIAN HARDDISK


Harddisk merupakan media penyimpan yang didesain untuk dapat digunakan menyimpan data dalam kapasitas yang besar. Hal ini dilatar belakangi adanya program aplikasi yang tidak memungkinkan berada dalam 1 disket dan juga membutuhkan media penyimpan berkas yang besar misalnya database suatu instansi.
Tidak hanya itu, harddisk diharapkan juga diimbangi dari kecepatan aksesnya. Kecepatan harddisk bila dibandingkan dengan disket biasa, sangat jauh. Hal ini dikarenakan harddisk mempunyai mekanisme yang berbeda dan teknologi bahan yang tentu saja lebih baik dari pada disket biasa. Bila tanpa harddisk, dapat dibayangkan betapa banyak yang harus disediakan untuk menyimpan data kepegawaian suatu instansi atau menyimpan program aplikasi.
Satuan Kapasitas Hard Disk

Hard Disk juga mempunyai satuan kapasitas, Satuan data hard disk dinyatakan dalam Byte (B) sedangkan untuk ukuran tranfer data hard disk dinyatakan dalam bit (b).
 
Seiring perkembangan teknologi perkembangan hard disk semakin meningkat untuk ukuran hard disk sudah mencapai 500mb bahkan 1 terra byte (1000 GB) sehingga penyimpanan data lebih luas.
 
Beberapa pabrik yang memproduksi hard disk diantaranya adalah Seagate, Maxtor, West Digital, Quantum, samsung, Thosiba dan masih banyak lagi.

Satuan Perputaran Hard Disk

Kecepatan perputaran Hard Disk diukur dalam satuan Rotation Per Minutes (RPM), Semakin cepat putaran hard disk maka semakin bagus pula kualitas hard disk tersebut. ukuran yang biasa kita dengar adalah 5400 RMP, 7200RPM dan 10.000 RPM.

Hard Disk juga memiliki komponen yang saling berkaitan dan bekerja sama di dalamnya, tanpa komponen ini hard disk tidak dapat berbuat apa-apa.



Hal ini tentu saja tidak efisien. Ditambah lagi waktu pembacaannya yang sangat lambat bila menggunakan media penyimpanan disket konvensional tersebut.

SEJARAH PERKEMBANGAN HARDDISK


Hard disk pertama yang diciptakan adalah Hard disk yang ditawarkan oleh IBM pada tahun 1956, memiliki berat 500Kg dan hanya menawarkan kapasitas sebesar 5MB. Media penyimpanan seperti ini membutuhkan sebuah kompressor udara bertekanan dan masih jauh untuk penggunaan dirumah. Hard disk ini biasanya di sewakan kepada perusahaan”, untuk jangka waktu tertentu. dengan biaya penyewaan $5000 US dollar/bulan.
 
Open Hard Disk atau juga yang dikenal dengan nama IBM 1311 diperkenalkan pada tanggal 11 oktober 1962, Harddisk ini dapat menyimpan 2 juta karakter pada disk pack yang diganti. Ketebalan HD mencapai 4 Inchi, berat 4,5Kg, dan memiliki 6 disk yang berukuran 14 inchi dan 10 permukaan yang dapat ditulis. Dibandingkan yang sebelumnya, HDD ini jauh lebih ringan meskipun masih tergolong besar.


Pada tahun 1973, IBM memulai program Winchester dengan piringan berputar yang terpasang permanen, Mekanisme loading menjadi masalahnya, demikian juga kedekatan nama HD tersebut dengan nama sebuah senjata (Winchester), sehingga HDD ini sempat diperdebatkan.
 


Pada tahun 1979 Winchester 8 inci diperkenalkan. Harddisk Winchester pertama untuk industri, harddisk ini masih sangat berat dan mahal, harganya sekitar 1000 euro/Mb.
 



Pada tahun 1980 Seagate meluncurkan Harddisk 5,25 inci pertama kepasaran yang bernama ST506 (6mb, 3600rpm). Harga Harddisk ini berkisar 1000 $.
 


Pada tahun 1989, Western Digital membuat standar IDE (Integrated Drive Electronics) untuk semua ukuran Harddisk.

Harddisk berkembang sangat pesat dimulai pada tahun 1997. Itu ditandai dengan adanya Giant Magnet Resistance (GMR) yang ditemukan oleh Peter Gurnberg, dengan DTTA-351680, IBM dapat mengatasi batasan kapasitas 10GB.
 


Pada tahun 2001, Maxtor mengeluarkan harddisk Maxtor VL40 32049h2, dengan kapasitas 20 GB. HDD ini termasuk berukuran besar di kala itu.
 


Pada tahun 2004, Seagate meluncurkan Hard disk SATA pertama dengan Native Command queing. kapasitas HD ini sudah mencapai 120GB. Dibandingkan dengan 3 tahun sebelumnya, kapasitas HDD meningkat hingga 6 kali lipat.
 


Perkembangan Harddisk terus melaju dan kini setahun setelahnya, tepatnya pada tahun 2005 Samsung memperkenalkan sebuah hybrid hard disk 2.5 inci, HD ini menggunakan komponen mekanis magnetis dan NAND flash memory yang berfungsi sebagai buffer yang cepat.
 


Pada tahun 2006 Seagate meluncurkan Penperdicular Recording, Momentus 5400.3 sebuah HD 2.5 inci, berkapasitas 160 GB yang menggunakan teknik vertical rebording.


Pada tahun 2007 Hitachi meluncurkan DeskStar 7K1000 Harddisk Terabyte pertama ke pasaran, dengan kapasitas 1000GB, atau 1 TeraByte. Dibanding pada setahun sebelumnya, kapasitas HDD meningkat hampir 10 kali lipat.
 


Pada tahun 2010-….. Solid State Drive (SSD) yang tidak berisik, hemat daya, cepat dan sangat handal, merupakan kriteria HDD masa depan. SSD dengan kapasitas paling besar saat ini berukuran 256GB. Namun, SSD memiliki kekurangan yang terletak pada masalah harga yang sangat mahal dibandingkan HDD. Para Ahli memprediksi bahwa masih dibutuhkan sekitar 5 tahun sampai SSD dapat menyamai kapasitas HDD konvensional dengan harga yang sama.



 

BAGIAN-BAGIAN HARDDISK




Hard Disk merupakan media penyimpanan yang di desain untuk dapat menyimpan data dalam kapasitas yang besar, hal ini dilatar belakangi oleh program aplikasi yang tidak memungkinkan berada dalam 1 (satu) disket dan juga membutuhkan media penyimpanan berkas data yang besar misalnya database dan intansi.

Mekanisme Kerja Hard Disk

Proses baca tulis dilakukan oleh lengan head dengan media fisik magnetik head hard disk melakukan konversi Byte ke Pulse magnetik dan menyimpannya ke dalam platters dan mengembalikan data jika proses pembacaan dilakukan hard disk memiliki "hard platter"  yang berfungsi untuk menyimpan medan magnet. namun pada dasarnya cara kerja hard disk adalah dengan menggunakan teknik perekam medan magnet.

Track dan Sector pada Hard Disk

  1. Track adalah lingkaran konsentris dimana bagian ini terletak dari sepanjang keliling lingkaran bagian luar sampai kebagian dalam
  2. Sector adalah bagian dari track, sector memiliki jumlah Byte yang sudah diatur. ada ribuan sector yang terdapat dalam 1 Hard Disk, 1 sector normalnya menyimpan 512 byte informasi.
Bad Sector pada Hard Disk

Adalah suatu kondisi pada hard disk yang mengalami kerusakan sehingga tidak dapat digunakan untuk penyimpanan data. Bad sector dapat menyebabkan kinerja komputer jadi lambat (lemot).

Penyebab Bad Sector Hard Disk

·         Melemahnya magnetik dari piringan hard disk dan kesalahan mekanis

·         Akibat guncangan atau getaran keras

·         Daya listrik yang menurun secara tiba-tiba saat hard disk sedang melakukan baca dan tulis

·         Akibat dari susunan file pada hard disk tidak teratur maka lama-kelamaan head dapat menggesek platter dari hard disk yang mengakibatkan bad sector pada hard disk.


KOMPONEN HARDDISK DAN FUNGSINYA 


1. Platter

Platter ini berbentuk sebuah pelat atau piringan bulat "seperti kaset cd" merupakan cakram padat yang memiliki pola magnetis pada sisi permukaannya platter berfungsi sebagai tempat penyimpanan data (disini lah data disimpan).

platter

2. Spindle

Spindle merupakan suatu poros tempat peletakkan platter, poros ini memiliki sebuah penggerak yang berfungsi memutar pelat hard disk yang disebut dengan spindle motor. Semakin cepat putarannya maka semakin bagus pula kualitas hard disk nya.

Spindle

3. Head

Head berfungsi untuk membaca data pada permukaan pelat dan merekan informasi kedalam pelat, Setiap pelat hard disk memiliki 2 (dua) buah head (satu terletak diatas permukaan dan satu lagi terletak dibawah pelat).
 
Head


4. Logic Board

Logic Boar merupakan papan pengoperasian pada hard disk, dimana pada logic boar terdapat bios hard disk sehingga pada saat hard disk dihubungkan ke motherboard (mainboard) secara otomatis motherboard mengenali hard disk tersebut.

 Logic Board


5. Setting Jumper

Setiap hardisk memiliki setting jumper yang berfungsi menentukan kedudukan hard disk tersebut.

 Setting Jumper

6. Actual Axis

Actual Axis adalah kabel penghubung antara hard disk dengan motherboard untuk mengirim dan menerima data Actual Axis juga sebagai poros untuk menjadi pegangan atau tangan robot agar head dapat membaca sector dari hard disk.

Actual Axis 


7. Ribbon Cable

Ribbon Cable berfungsi sebagai penghubung antara head dengan logic boar.

 Ribbon Cable

8. Power Conector
 
Power Conector

Power Conector adalah sumber arus yang langsung dari power supply, power supply pada hard disk ada 2 bagian :

·         Tegangan 12 Volt berfungsi sebagai penggerak head dan piringan

·         Tegangan 5 Volt berfungsi untuk mensupply daya pada logic board agar dapat mengirim dan menerima data.

 

Sumber :

 


 

0 komentar:

Posting Komentar